BeritaPolitik

Politik Ladang Ibadah Untuk Menebar Kebaikan Kepada Masyarakat, Komitmen Gus Fausi Bacaleg DPRD Dapil 5 Sumenep

553
×

Politik Ladang Ibadah Untuk Menebar Kebaikan Kepada Masyarakat, Komitmen Gus Fausi Bacaleg DPRD Dapil 5 Sumenep

Sebarkan artikel ini
IMG 20231004 WA0001

Sumenep, beritata.com – Terjun ke dunia politik dan maju sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, daerah pemilihan (Dapil) V, Kader PDI-P, Gus Fausi berkomitmen ingin menjadikan politik sebagai ladang ibadah dan kebaikan. Kamis, 25/10/2023.

Hal itu dikatakan Gus Fausi kala ditanya sejumlah wartawan mengenai  keberaniannya berkiprah ke dunia politik.

WhatsApp Image 2023 10 05 at 21.55.05“Masuk ke dunia politik merupakan sebuah tantangan yang luar biasa, apalagi maju sebagai calon anggota DPRD. Walau begitu, saya akan menjadikan Politik sebagai ladang untuk ibadah dan menebar kebaikan kepada masyarakat,” ujar Gus Fausi.Kamis, 05/10/2023.

Kebaikan yang dimaksud Fauzi, yakni memperjuangkan hak-hak dasar masyarakat secara adil serta memperjuangkan kesejahteraannya.

“Kebajikan itu adalah niat mulia yang diimplementasikan dengan perbuatan dan bukti. Maka dari itu, tergeraknya hati mencalonkan diri sebagai Bacaleg DPRD Sumenep itu karena keinginan kuat untuk memperjuangan aspirasi masyarakat. Karena wakil rakyat itu hakikatnya adalah pelayan rakyat, dan lidah rakyat,” kata Gus Fausi.

Sebagai pemuda, Alumni SMA Muhammadiyah 1 Sumenep ini berharap, generasi milenial maupun generasi Z terus menggelorakan semangat optimisme. Tdak boleh antipati terhadap politik, apalagi sampai menjauh dari yang namanya politik.

“Karena politik-lah yang akan menentukan kehidupan kita bersama masyarakat ke depan mas. Bahkan masa depan Indonesia tergantung generasi-generasi muda saat ini,” ungkapnya.

Lantas, Fausi Al-Qodiri mengajak untuk mengingat kata-kata Bung Karno.

‘Beri aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Beri aku 10 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia’

“Ucapan itu sangat bermakna dan penuh harapan, bahwa kontribusi pemuda untuk masyarakat sangatlah dibutuhkan. Karena di tangan Pemuda -lah yang akan menentukan nasib Bangsa kedepan,” tegasnya.(int)