Sumenep, beritata.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep menegaskan komitmennya untuk terus memberikan layanan kesehatan terbaik kepada masyarakat.
Warga Sumenep patut berbangga, dalam waktu yang tidak lama lagi, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Kabupaten Sumenep akan berstatus tipe B.
Rumah sakit milik pemerintah daerah yang berlokasi di Jl. Dr. Cipto No. 42 Desa Kolor Kecamatan Kota Sumenep ini diketahui masih kategori kelas C.
Saat ditemui beritata.com, Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, dr. Erliyati M.Kes menyampaikan, “sejauh ini, Kabupaten Sumenep belum ada rumah sakit tipe B, yang memungkinkan naik kelas dengan segala ketersediaan fasilitas dan sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki, RSUD Moh Anwar dinilai yang paling layak untuk beralih status,” jelas dr. Erli.
Untuk diketahui rumah sakit kelas B adalah rumah sakit yang mampu memberikan pelayanan kedokteran spesialis luas dan subspesialis terbatas. Rumah sakit kelas B didirikan di setiap ibukota propinsi yang menampung pelayanan rujukan dari rumah sakit kabupaten.
Sedangkan rumah sakit kelas C merupakan sarana pelayanan kesehatan umum tingkat kabupaten/ kota yang mempunyai fasilitas dan kemampuan pelayanan medis 4 (empat) spesialistik dasar dan 4 (empat) spesialistik penunjang.
“Sarana-prasarana telah kami siapkan, SDM Alhamdulillah sudah cukup dan mampu, dokter spesialis juga cukup, ke depan ini kami fokuskan penambahan SDM lagi,” imbuh dr. Erliyati M.Kes, Srikandi Kesehatan Sumenep yang kita kenal begitu humble dan nyaman saat diajak berbincang. Senin ( 22 April 2024).
Jika RSUD Moh Anwar sudah beralih status nantinya, lanjut dr. Erli, pastinya dari segi tenaga medis bertambah, termasuk ada subspesialis. Keuntungan lain, jika nantinya ada pasien yang perlu dirujuk ke rumah sakit tipe B, tidak perlu lagi jauh-jauh, karena Sumenep sudah ada RSUD Moh Anwar.
Direktur RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep, dr. Erliyati M.Kes, menyatakan bahwa usaha kenaikan kelas tersebut merupakan bukti nyata dari upaya RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Kami terus berkomitmen untuk memberikan layanan kesehatan yang terbaik kepada semua lapisan masyarakat, terutama masyarakat Kabupaten Sumenep,” tegas dr. Erliyati M.Kes.
Dalam upaya meningkatkan kualitas layanan, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep juga terus berupaya dalam melengkapi sarana dan prasarana penunjang layanan kesehatan.
Selain itu tambahnya, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep juga telah memiliki berbagai ruang perawatan khusus, seperti Ruang ICU, Ruang PICU, Ruang NICU, serta Ruang CSSD untuk sterilisasi alat-alat medis.
Tidak hanya meningkatkan sarana dan prasarana, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep juga fokus pada peningkatan SDM kesehatan. Saat ini, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep telah memiliki 36 dokter spesialis dan 18 dokter umum serta 2 dokter gigi dengan total keseluruhan 56 dokter yang siap melayani pasien.
“Tentunya peningkatan SDM ini juga akan terus kita dorong terutama bagi para dokter dalam melanjutkan pendidikannya guna meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan,” pungkasnya.
Disebutkannya, dengan komitmen yang kuat RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep bisa menjadi pusat pelayanan kesehatan terbaik di Pulau Madura. (int/red)