SUMENEP, BERITATA.COM – Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Dinas Sosial P3A, menyerahkan bantuan sembako melalui bimbingan sosial kepada lansia dan disabilitas di Pendopo Agung Sumenep, Jumat (16/6/2023).
Kepala Dinsos P3A Sumenep, Drs. Achmad Dzulkarnain mengatakan, pemberian bantuan sosial ini sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Sumenep terhadap para lansia dan penyandang cacat atau disabilitas, tentu dengan harapan dapat meringankan beban masyarakat serta pemberdayaan ekonomi.
Bantuan sosial yang nilainya mencapai satu juta rupiah setiap penerima itu berupa paket sembako, nutrisi dan perlengkapan kebersihan diri, yakni beras 20 kilogram, 2 liter minyak goreng, 1 kilogram gula pasir, 1 botol kecap manis, 2 buah sarden, 2 kotak susu instan, biskuit, madu, handuk, sabun mandi cair, pasta gigi, sikat gigi dan goodle bag.
“Untuk hari ini, kami (Dinsos P3A) Sumenep telah menyalurkan 300 bantuan sembako kepada 150 orang lansia dan 150 orang penyandang disabilitas, baik daratan maupun kepulauan. Ini adalah bentuk kepedulian dari pemerintah Sumenep” katanya.
Dinsos P3A sejauh ini terus melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap kesenjangan sosial yang dialami warga di bawah, dengan memanfaatkan para Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan pendamping Program Keluarga Harapan (PKH).
“Terus kita lakukan pemantauan di bawah, perkembangan kehidupan sosial masyarakat seperti apa, baik secara ekonomi maupun kesehatan dan lainnya, sehingga disinilah salah satunya tugas-tugas yang harus dijalani TKSK maupun Pendamping PKH. Itu karenanya, masyarakat yang memiliki kemampuan juga sangat penting” ungkapnya.
Kadinsos P3A berharap, dengan adanya bantuan sosial tersebut, diharapkan sedikit mengurangi beban dan membantu kebutuhan para lansia dan disabilitas di Kabupaten Sumenep, kendati bantuan tersebut tidaklah seberapa.
“Upaya kami (pemerintah) tidak akan sampai disini (bansos), kami akan terus berusaha mencari cara bagaimana kiranya para lansia dan penyandang disabilatas benar-benar berdaya secara ekonominya, terlebih kesehatannya” pungkasnya.
Di tempat yang sama pula Wakil Bupati Hj. Dewi Khalifah juga turut menyampaikan, “Bantuan itu sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Sumenep kepada masyarakat khususnya lansia dan penyandang disabilitas, sehingga di Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dianggarkan programnya,” kata Wakil Bupati Hj. Dewi Khalifah di sela-sela penyerahan bantuan, di Pendopo Agung Keraton Sumenep.
“Kami berkomitmen untuk terus memberikan bantuan sosial (bansos) pada masyarakat kurang mampu, sesuai dengan kemampuan APBD setiap tahun,” terang Wakil Bupati.
Wakil Bupati meminta doa dari segenap masyarakat, supaya kepemimpinannya bersama Bupati Achmad Fauzi memiliki kemampuan, agar mampu melayani dengan maksimal untuk membangun Kabupaten Sumenep di segala sektor, termasuk memberikan bantuan sosial ini.
“Mudah-mudahan, bantuan sosial yang diberikan pemerintah daerah ini, membawa manfaat dan meringankan beban para penerima. Kita mendoakan bersama-sama selalu diberikan kesehatan,” pungkas Wakil Bupati.
Acara pemberian bantuan sosial itu dihadiri Wakil Bupati Sumenep, Hj. Dewi Khalifah, Asisten Setda H.Achmad Masuni, sejumlah OPD dan para penerima bantuan.(int)